Home » » Windows XP Terselamatkan

Windows XP Terselamatkan

Written By Informasi Anda > on Wednesday, February 5, 20142:25 AM

Windows XP Terselamatkan - Kabar baik telah menyelimuti para pengguna Windows XP, sebab sistem operasi berusia 12 tahun itu akhirnya tak jadi 'dihukum mati'.


Windows XP Terselamatkan



Microsoft akhirnya memutuskan untuk menambah masa hidup Windows XP hingga 14 Juli 2015 mendatang. Itu artinya, jika Anda masih menggunakan sistem operasi tersebut, tak perlu khawatir mengenai berhentinya dukungan dari Microsoft.


Namun yang perlu diingat, Microsoft masih akan terus berkampanye untuk meminta para konsumennya pindah ke OS yang lebih baru. Perusahaan asal Redmond ini menawarkan Windows 7, 8, dan yang baru akan rilis tahun depan adalah Windows 9.

Microsoft akan terus memperbarui Windows 8 yang dirasa kurang memuaskan selama ini. Pihaknya berharap banyak pengguna XP yang nantinya mau pindah ke Windows 8, atau minimal Windows 7. Perusahaan hanya memberikan waktu untuk mereka yang masih menggunakan XP untuk bergegas pindah sebelum akhirnya akan benar-benar dipensiunkan oleh Microsoft.

Kini, diketahui pengguna Windows XP di seluruh dunia masih berjumlah 28 persen.
Share this article :
 
Support : Berita Terkini
Copyright © 2013. Informasi Anda